PATROLI KEWILAYAHAN ANGGOTA POLSEK SIMAN POLRES PONOROGO GUNA MENCIPTAKAN SITUASI KAMTIBMAS YANG KONDUSIF

 


Polres Ponorogo – Anggota Kepolisian Sektor Siman menggelar patroli kewilayahan untuk mengantisipasi kerawanan curat, curas dan curanmor (3C) dan laka lantas, maupun gangguan kamtibmas lainnya pada Minggu, 20/6/2021.


Patroli kewilayahan ini akan terus kita tingkatkan guna mengantisipasi tindak kejahatan diwilkum Polsek Siman selain itu juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan di tengah pandemi covid-19, sasaran patroli kewilayahan kali ini adalah pertokoan pemukiman penduduk dan SPBU.


Petugas patroli juga memberikan himbauan tentang prokes agar selalu memakai masker, cuci tangan dengan sabkataun dan air yang mengalir serta selalu menjaga jarak atau kerumunan.


Dengan diadakannya kegiatan patroli kewilayahan secara rutin, akan mencegah pelaku tindak kejahatan dalam melakukan aksinya sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman dengan kehadiran personil Kepolisian ditengah-tengah waktu istirahat masyarakat, pungkas Kapolsek Siman Iptu Yoyok Wijanarko, SH. MH.


(Mt)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama