Kegiatan Bakti Sosial Polres Ponorogo Di Vihara Dharma Dwipa Kecamatan Sampung

featured image

PONOROGO - Kabag SDM Polres Ponorogo AKBP Drs. Eko Condro Wasisto melaksanakan kegiatan bakti sosial membagikan kitab suci umat Budha di Vihara Dharma Dwipa Dkh. Sodong Ds. Gelangkulon Kec. Sampung Kabupaten Ponorogo, Senin (28/11/2022)


Kedatangannya disambut baik oleh pimpinan Vihara Dharma Dwipa Kecamatan Sampung yaitu Bpk. Suwandi juga forkopimcam Sampung.



Bantuan Kitab suci umat Budha tersebut diserahkan langsung oleh AKBP Drs. Eko Condro Wasisto Kepada Suwandi selaku Ketua Vihara Dharma Dwipa Dkh. Sodong Ds. Gelangkulon Kec. Sampung Kabupaten Ponorogo.

Kapolres Ponorogo AKBP Catur C. Wibowo, S.I.K., M.H. melalui Kabag SDM Polres Ponorogo Drs. AKBP Eko Condro Wasisto mengatakan, dilaksanakan kegiatan pembagian kitab suci umat Budha ini atas dasar rakor bidang pembinaan Yang diadakan seluruh Jatim.

"Dari hasil rakor itu, seluruh jajaran Polres Polda Jatim diperintahkan untuk melaksanakan kegiatan dalam bentuk baksos kepada seluruh umat beragama dengan membagikan kitab suci sebanyak 10.000," katanya



Tak hanya kitab suci umat Budha saja, beberapa waktu lalu pihaknya juga membagikan kitab suci umat Islam yaitu Al - Qur'an kepada takmir masjid yang ada diwilayah Kabupaten Ponorogo.

Sementara itu, Suwandi selaku ketua Vihara umat Budha Kec. Sampung mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Ponorogo yang telah memperhatikan Umat budha di wilayah Sodong.

"Dengan apa yang diberikan ini, yaitu kitab suci umat Budha kepada kami, semoga bisa menjadi penyemangat dalam melaksanakan peribadatan dan giat giat sosial dengan umat beragama yang lain," ucapnya

"Kami berharap semoga kerukunan antar umat beragama bisa terus terjalin dengan baik," imbuhnya

(Humas)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama